Rekomendasi Alat Gym Pemula Di Tempat Beli Alat Gym

  • by
tempat beli alat gym

Kamu seorang pemula yang tidak pernah pergi berolahraga di tempat gym namun ingin memiliki home fitness dirumah pasti bingung alat gym apa saja yang cukup ramah untuk pemula dan bisa di beli di tempat beli alat gym.

Memang semua alat gym memiliki fungsi yang berbeda – beda. Karena beberapa alat gym juga berfokus untuk melatih otot tertentu. Katakanlah ada alat gym yang khusus untuk melatih otot bisep, kaki, perut dan lain sebagainya.

Namun, ternyata ada loh beberapa alat gym ini yang ramah bagi pemula. Sehingga bagi kamu yang berencana ingin memiliki home fitness, kamu bisa membeli beberapa alat di tempat beli alat gym. Apa saja? ini dia rekomendasi alatnya.

Treadmill

Treadmill ini menjadi salah satu alat gym yang paling ramah pada pemula. Pasalnya, latihan dengan treadmill ini bisa dikatakan melatih seluruh tubuh untuk bergerak dengan aktif dan minim cidera penggunaan secara pribadi.

Treamdil juga menjadi alat gym yang digunakan untuk olahraga cardio. Namun sarannya jika kamu benar – benar pemula dalam berolahraga cardio dengan treadmill, gunakan dengan kecepatan rendah dulu ya dan dengan durasi yang tidak terlalu lama (kurang lebih 20 menit) untuk pembiasaan.

Sepeda Statis

Sama halnya seperti treadmill, sepeda statis ini juga sangat cocok bagi pemula. Mungkin akan cukup sulit dalam mengatur jok, namun olahraga ini sangat efektif loh karena termasuk juga olahraga cardio yang baik untuk kesehatan jantung.

Elliptical

Elliptical ini juga termasuk salah satu alat gym yang mudah digunakan dan bisa bekerja pada seluruh tubuh. Menggunakan mesin ini, kamu juga mengatur pada level tertentu yang paling bisa tubuh kamu kuasai.

Jangan lupa, sebelum melakukan latihan dengan alat ini kamu juga harus melakukan pemanasan selama kurang lebih 15 menit dan usahakan saat berolahraga dengan menggunakan mesin ini posisikan tubuh dengan tegak dan saat setelah selesai latihan pastikan bahwa kondisi mesin benar – benar telah berhenti untuk menghindari cidera pada kaki ketika melangkah. Pastikan juga alat dalam kondisi baik dengan beli di tempat beli alat gym terpercaya!

Leave a Reply

Your email address will not be published.